Kapolres Asahan Sambut Kunjungan Pangdam I/BB Mayjen TNI M Sabrar Fadhilah - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Kapolres Asahan Sambut Kunjungan Pangdam I/BB Mayjen TNI M Sabrar Fadhilah



ASAHAN, Infokepri.com
- Dalam menciptakan hubungan yang harmonis antara TNI dan Polri. Panglima Daerah Militer (Pangdam) I/Bukit Barisan Mayor Jenderal TNI M Sabrar Fadhilah melakukan kujungan kerja ke Mapolres Asahan. Sebelumnya Pangdam I/BB melakukan Kunjungan Kerja di Markas Komando Distrik Militer (Kodim) 0208/Asahan .

Kedatangan Pangdam I/BB Mayjen TNI M Sabrar Fadhilah ke Mapolres Asahan langsung disambut Kapolres Asahan AKBP. Yemi Mandagi SIK di dampingi Wakapolres Kompol M Taufik dan para Pejabat Utama Polres Asahan, Selasa 9 Oktober 2018 .

Dalam siaran persnya ke sejumlah awak media, Mantan Kapuspen TNI itu mengungkapkan sangat bangga melihat hubungan harmonis TNI dan Polri di Kabupaten Asahan telah terjalin dengan baik sehingga terbangun senergisitas dalam menjaga situasi Kantibmas .

"Sinergisitas dan solidaritas semua unsur sangat diperlukan dalam menciptakan stabilitas keamanan dalam pemilu Pilpres dan Pileg 2019 mandatang, "sebutnya .

Pangdam I Bukit Barisan juga mengajak seluruh TNI dan Polri dalam Pilpres dan Pileg 2019 harus bersikap netral

"TNI dan Polri harus menjunjung tinggi netralitas dalam Pemilu 2019 dan tidak melakukan politik praktis dengan mendukung salah satu calon Presiden dan Legislatif, "ungkapnya .

Peran media sangat di butuhkan dalam mencegah berita HOAX dan ujaran kebencian, Untuk itu, mari kita sambut pesta demokrasi Pilpres dan Pileg 2019 dengan sukacita, "ujar Mayjen TNI M Sabrar Fadhilah sembari mengatakan peran media sangat membantu dalam membagun situasi keamanan dan kenyamanan di tengah - tengah masyarakat .

Terpisah, Kapolres Asahan AKBP. Yemi Mandagi menuturkan, kedatang Pangdam I Bukit Barisan Mayjen TNI Sabrar Fadhilah merupakan suatu kebanggaan bagi Polres Asahan sehingga dapat mempererat hubungan antara TNI dan Polri, "ungkapnya .

Amatan Infokepri.com di Mapolres Asahan, kedatangan Pandam I Bukit Barisan Mayjen TNI M Sabrar Fadhilah disambut dengan yel - yel nyanyian  selamat datang Pangdam I/BB . (GUS)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel