Pemko Tanjungpinang Sambut Tahun Baru 2019 Dengan Doa dan Zikir - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Pemko Tanjungpinang Sambut Tahun Baru 2019 Dengan Doa dan Zikir


TANJUNGPINANG, Infokepri.com  - Untuk menyambut Tahun Baru 2019 pada tanggal 31 Desember malam, Pemerintah Kota Tanjungpinang akan mengadakan zikir dan doa bersama di Gedung Gonggong.

“ Pada penyambutan Tahun Baru 2019  mendatang Pemko Tanjungpinang akan membuat sesuatu yang berbeda dari tahun sebelumnya dengan membuat acara zikir dan muhasabah yang dimulai dari pukul 20.00 hingga 23.00," kata Sekretaris Daerah Kota Tanjungpinang, Drs. Riono, M.Si pada rapat persiapan kegiatan tersebut di Ruang Rapat Bappelitbang, Rabu (26/12).

Riono juga mengatakan dalam kegiatan tersebut akan diisi dengan berbagai pertunjukan kesenian Islam seperti marawis dan Hadrah.

"Tidak ada pesta kembang api untuk tahun ini, kita inginkan kegiatan yang dapat merefleksikan diri dengan kegiatan keagamaan, akan ada kesenian Islam seperti Marawis dan Hadrah serta diisi dengan tausyiah dari Ustad Ahmad Fauzi Almandaris dan zikir akan dipandu oleh Ustadz Salim," ungkapnya.

Diperkirakan kegiatan tersebut akan diikuti sebanyak 500 orang yang terdiri dari beberapa ormas Islam, BKMT, FKM serta pengurus masjid dan musholla Se-Kota Tanjungpinang.
"Kita perkirakan sebanyak 500 orang akan meramaikan kegiatan tersebut, semoga saja melebihi target untuk meramaikan acara tersebut karena sebagian masjid di Kota Tanjungpinang juga melaksanakan kegiatan yang sama," lanjut Riono.

Riono juga kembali mengajak kepada masyarakat Kota Tanjungpinang untuk dapat mengikuti acara ini dengan seksama dan dapat memanfaatkan waktu bersama keluarga di Gedung Gonggong dimalam tahun baru. (Humas/Fakhri)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel