Pemkab Asahan Serahkan 35 Ribu Batang Bibit Cabe Kepada Masyarakat Desa Urung Pane - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Pemkab Asahan Serahkan 35 Ribu Batang Bibit Cabe Kepada Masyarakat Desa Urung Pane



ASAHAN, Infokepri.com - Sebanyak 35 ribu batang bibit cabe dari Pemkab Asahan disalurkan kepada masyarakat Desa Urung Pane, Kecamatan Setia Janji, Jumat (31/5/2019).

Bibit cabe itu diserahkan oleh Asisten II Ekonomi Bangunan Pemkab Asahan Jhon Hardi Nasution didampingi Kadis Ketahanan Pangan Amir Husin dan Camat Setia Janji.

Dalam kesempatan itu, Plt Bupati Asahan Surya Bsc melalui Asisten II Jhon Hardi Nasution mengungkapkan pemberian bibit cabe kepada masyarakat diharapkan agar masyarakat memanfaatkan lahan pekarangan rumah.

"Mari kita manfaatkan pekarangan untuk menanam tanaman yang bermanfaat bagi dapur yang dapat dikonsumsi tanpa membeli dari luar, karena memulai hal terkecil dan bermanfaat dapat kita mulai dari pekarangan kita sendiri, "katanya.

Masih kata Jhon Hardi, gerakan memanfaatkan pekarangan dengan menanam berbagai jenis kebutuhan dapur, seperti sayur dan cabai harus ditingkatkan disetiap desa/kelurahan dan kecamatan yang ada di Kabupaten Asahan.

"Gerakan ini diharapkan bisa menjadi nyata sesuai target, karena gerakan ini sangat mudah dan bermanfaat bagi setiap masyarakat, "ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Asahan Amir Husin Siregar menyampaikan, pemanfaatan pekarangan rumah salah satu wujud terpenuhinya kebutuhan bahan pangan pokok disetiap rumah tangga.

Selanjutnya, Amir Husin mengatakan selain dapat mengehemat dan menghasilkan sumber pangan yang sehat serta bergizi. Pemanfaatan pekarangan rumah juga dapat menambah keasrian dan kenyamanan rumah, sehingga terlihat tertata dengan indah dan teratur, "ucapnya. (GUS)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel