Peringati HUT TNI Ke 74, Danlanal Dabo Singkep dan Kapolres Lingga Bersama Jajaran Serta Masyarakat Tanam Pohoon Bakau - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Peringati HUT TNI Ke 74, Danlanal Dabo Singkep dan Kapolres Lingga Bersama Jajaran Serta Masyarakat Tanam Pohoon Bakau


LINGGA, Infokepri.com - Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlanal Dabosingkep) Letkol Laut (P) Arif Rahman, S.T, M. Tr.Hanla didampingi Kapolres Lingga AKBP Joko Adi Nugroho  bersama anggotanya melakukan penanaman ribuan pohon bakau di Pantai Dusun Dua Pasir Lirik Desa Kualaraya,Kecamatan Singkep Barat, Lingga, Senin (7/10/2019).

Penanaman pohon bakau itu merupakan merupakan rangkaian dalam rangka memperingati HUT TNI yang ke 74 dan dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia, dengan thema “Selamatkan Bumi untuk Anak Cucu Kita”.

Untuk kabupaten Lingga sendiri,katanya, kegiatan penanaman hutan bakau dipusatkan di Pantai Pasir Lirik desa Kuala Raya, kecamatan Singkep Barat.

Turut hadir dalam kegiatan itu Asisten II Pemerintah Kabupaten Lingga Yusrizal, Danramil 04/Dabo yang diwakili,  Babinsa Kuala Raya Juaninter, Kapolsek Singkep Barat Iptu Idris, Camat Singkep Barat Recky Sarman Timur, Lurah Raya Ulung Syahputra, Kepala Desa Kuala Raya Dekki, Toga, Tomas, anggota Satpol PP , anak pelajar SMP,SMA, para ibu-ibu serta masyarakat setempat.


Dalam sambutan Danlanal Dabosingkep Letkol Laut (P) Arif Rahman, S.T, M. Tr.Hanla mengucapkan teri kasih kepada Pemerintah Desa dan warga serta Camat yang telah memfasilitasi kegiatan tersebut.

“ Mudah-mudahan kedepannya kita dapat bersinergi dalam menciptakan reboisasi terhadap lingkungan, di samping itu pohon ini juga dapat dijadikan bahan untuk membuat Arang,” katanya.

Hal senada disampaikan Asisten II Pemkab Lingga Yusrizal mengatakan dengan adanya tanaman tersebut diharapkan pada masyarakat dapat dijaga kelestarianya, di samping itu di harapkan Kades juga dapat membuat seperti yang telah dilaksanakan Dan Lanal ini,sehingga dapat memotivasi warga di desa Kuala Raya.

Usai menyampaikan sambutannya Danlanal Dabosingkep Letkol Laut (P) Arif Rahman, S.T, M. Tr.Hanla didampingi Kapolres Lingga AKBP Joko Adi Nugroho dan seluruh yang hadir langsung berfhoto bersama dan dilanjutkan penanaman tanaman bakau itu.
(Syaf)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel