Kantor SAR Tanjung Pinang di Bulan Ramadhan Berbagi Sembako ke Panti Asuhan - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Kantor SAR Tanjung Pinang di Bulan Ramadhan Berbagi Sembako ke Panti Asuhan

Kakansar Membagikan Sembako ke Perwakilan Panti Asuhan
TANJUNG PINANG I infokepri.com - Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Tanjungpinang, hari pertama di bulan puasa berbagi paket Sembilan bahan pokok (Sembako). Jum'at, (24/04/2020).

Kegiatan bersifat kepedulian terhadap Panti Asuhan ini adalah dalam rangka Basarnas Peduli Kegiatan Bakti Sosial jelang Bulan Suci Ramadhan. Sasaran Paket Sembako adalah anak yatim piatu di Panti Asuhan Al- Ghazi, Kelurahan Batu 9, Kecamatan Bintan Timur, Kota Tanjungpinang.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Tanjungpinang Mu’min, S.E., M.M mengatakan paket berisikan antara lain, Beras, Indomie, Minyak Goreng, Sirup, Gula Telur. Sasaran pembagian Sembako tersebut, Anak Yatim Piatu.

Kegiatan ini adalah bentuk kepedulian Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Tanjungpinang untuk membantu meringankan beban Panti Asuhan disaat pandemi COVID-19 menjelang Bulan Suci Ramadhan.

"Semoga apa yang kami berikan dapat bermanfaat bagi adik-adik Panti Asuhan. Kegiatan yang langsung dipimpin Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Tanjungpinang, dan Pejabat lainnya beserta beberapa anggota yang mendukung kegiatan tersebut," pungkasnya. (AP)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel