Babinsa Desa Ceruk Lakukan Komsos Dengan Penguru Sanggar Tegul Kawah - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Babinsa Desa Ceruk Lakukan Komsos Dengan Penguru Sanggar Tegul Kawah

 

Babinsa Desa Ceruk Lakukan Komsos Dengan Penguru Sanggar Tegul Kawah

NATUNA, Infokepri.com - Babinsa Desa Ceruk, Serka Rapius, Personil Koramil 01/Ranai Kodim 0318/Natuna, melaksanakan Komsos bersama warga Desa Ceruk, Kecamatan Bunguran Timur Laut, Selasa (02/3/2021).

Babinsa Rapius menyampaikan, selain menjalin silaturahmi, juga monitoring wilayah untuk mengetahui kondisi sosial yang terjadi ditengah-tengah warga binaan sekaligus meningkatkan keamanan.

Dalam kesempatan ini Babinsa Rapius melakukan Komsos dengan Yusniadi dan M Zaid, pengurus Sanggar Teguk Kawah warga Desa Ceruk, Kecamatan Bunguran Timur Laut.

Sanggar Tegul Kawah berdiri pada tahun 2012 dengan pengurus : Ketua Yusniadi, Wakil Ketua Herianto, Sekretaris M Zaid, Bendahara Mhd Jais, Pelatih M Saleh dan Sahminan, dengan anggota 20 orang.

Sanggar Seni Tegul Kawah melaksanakan kegiatan Permainan Alu, kegiatan latihan dilaksanakan 2 kali seminggu yaitu pada malam Sabtu dan malam Minggu atau pada acara pesta dan hari-hari besar Nasional, tetapi pada masa Pandemi Covid-19 kegiatan latihan berhenti karena mengikuti aturan protokol kesehatan dari pemerintah.

Yusniadi selaku ketua sanggar Tegul Kawah  mengatakan bahwa Sanggar Teguh Kawah pernah mendapat bantuan dana dari Pemprov Rp 22 juta,- . Dana tersebut dipergunakan untuk keperluan perlengkapan dan kostum.

Sanggar Tegul Kawah juga mendapat bantuan dari desa sebanyak 5 juta rupiah tiap tahunnya bersumber dari dana ADD desa Ceruk.

Babinsa mengajak pengurus Sanggar Tegul Kawah agar tetap membina dan mengajak kaum muda-mudi untuk ikut melestarikan budaya Permainan Alu sehingga tidak punah ditelan kemajuan zaman.

Babinsa juga mengingatkan kepada pengurus Sanggar Tegul Kawah, selama masa Pandemi Covid-19 ini agar jangan dulu melaksanakan latihan, dan jika keluar rumah agar tetap memakai masker mengikuti aturan protokol kesehatan.

Yusniadi selaku ketua sanggar berharap semoga masa Pandemi Covid-19 cepat berlalu sehingga Sanggar Tegul Kawah ini aktif kembali, ia juga berharap semoga pemerintah mendukung kegiatan-kegiatan masyarakat yang masih mau melestarikan budaya melayu Natuna khususnya lewat kesenian Permainan Alu ataupun permainan tradisional lainnya.

Ditempat terpisah, Dandim 0318/Natuna, Letkol Arm Asep Ridwan SH, M.Han, mengatakan, kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian TNI untuk membangun kerukunan dan toleransi dalam kehidupan bermasyarakat, salah satunya dengan melakukan silaturrahmi dan komunikasi sosial.

"Selain itu dapat berguna untuk mencari solusi bersama guna memudahkan masyarakat dan Babinsa dalam menghadapi masalah yang ada sehingga dapat ditangani dengan mudah," kata Asep Ridwan. (Nard).


    = DARI NATUNA UNTUK INDONESIA =


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel