KLM Bermuatan 180 Ton Kelapa Tujuan Malaysia, Tenggelam Dihantam Badai - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

KLM Bermuatan 180 Ton Kelapa Tujuan Malaysia, Tenggelam Dihantam Badai

KLM  Bermuatan 180 Ton Kelapa Tujuan Malaysia, Tenggelam Dihantam Badai

KEPRI, Infokepri.com - Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Tanjung Pinang, Slamet Riyadi membenarkan bahwa telah terjadi Kecelakaan Kapal Layar Motor (KLM) di perairan Tanjung Balai Karimun pada Koordinat 0°59'24.24"U 103°27'43.91"T.

"Kapal KLM. Firman Jaya sedang melaksanakan pelayaran dari Sungai Guntung - Riau - Batu Pahat - Malaysia, di karenakan cuaca yang kurang baik diduga Kapal terkena badai sehingga kapal yang bermuatan 180 ton kelapa mengalami tenggelam," terangnya.

Lanjutnya, sekira pukul 15.00 WIB, tadi sore. Terima informasi dari Capt.Kapal SPOB Tirta Samudra XX, Mei Heriyanto bahwa telah menyelamatkan 5 lima orang Crew Kapal KLM.Firman Jaya yang tenggelam di Perairan Selat Malaka pada koordinat 01°19.592 U 103° 03.854 T dalam keadaan selamat.
Video Penyelamatan (Istimewa)

Berikut data korban selamat:
Nama: Heriyanto (Pria, Master)
Nama: Aldi Satria (Pria, Chef Enginer) 
Nama: Alvi Juanda (Pria, ABK)
Nama: Andi Rizky (Pria, ABK)
Nama: Rusmadi Syaputra (Pria, ABK)

"Seluruh Crew Kapal KLM. Firman Jaya dalam Keadaan sehat dan aman, selanjutnya korban di evakuasi ke Kantor Karantina Kesehatan Pelabuhan Tanjung Balai Karimun - Kepri," tutupnya melalui sambungan telekomukasi, (10/11/21).
\
Tim SAR gabungan terlibat dalam operasi, KanSAR Tanjung Pinang, Pos SAR Tanjung Balai Karimun, TNI, Polri, dan KSOP Tanjung Balai Karimun. (AP)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel