Safari Ramadan di Desa Cemaga Selatan, Ini Tausiah yang Disampaikan Wakil Bupati Natuna - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Safari Ramadan di Desa Cemaga Selatan, Ini Tausiah yang Disampaikan Wakil Bupati Natuna

 

Safari Ramadan di Desa Cemaga Selatan, Ini Tausiah yang Disampaikan Wakil Bupati Natuna
Wabup Natuna Rodhial Huda Memberikan Tausiah Saat Safari ramadan di di Desa Cemaga Selatan, Kamis (21/04/2022) (Fhoto : Bernard Simatupang)

NATUNA, Infokepri.com - Pemerintah Daerah Kabupaten Natuna, lanjutkan Safari Ramadhan di dua lokasi yang berbeda yaitu Desa Sepempang dan Desa Cemaga Selatan, Kamis (21/04/2022).

Bupati Natuna Wan Siswandi diwakili Asisten III Tasrif, memimpin Safari Ramadhan di Desa Sepempang, Kecamatan Bunguran Timur, sedangkan Wakil Bupati (Wabup) Natuna Rodhial Huda, memimpin Safari Ramadhan di Desa Cemaga Selatan, Kecamatan Bunguran Selatan.

Di Cemaga Selatan, Rodhial Huda didampingi segenap OPD dan dihadiri Wakil Ketua II DPRD Natuna Jarmin Sidik.

Kehadiran Wakil Bupati Rodhial bersama rombongan disambut baik oleh masyarakat setempat, mereka berbincang santai layaknya silaturahmi antara pemerintah dengan masyarakat.

Kegiatan dimulai dengan berbuka puasa bersama hingga sholat taraweh berjamaah. Kemudian dilanjutkan dengan ceramah agama oleh Ustadz Ngatourrahman Ss, yang sebelumnya diisi dengan pembagian sembako oleh Wakil Bupati Rodhial Huda untuk masyarakat yang membutuhkan.

Dalam sambutanya, Rodhial Huda sempat menyinggung terkait proses pembagian sembako yang sipenerima difoto dan dipublis dimedia massa, menurutnya hal ini akan menjatuhkan harga diri sipenerima.

"Untuk ke depan sebaikanya sipenerima tidak perlu dipublis. Kalaupun perlu dipublis cukup secara simbolis saat diserahkan ke pihak kecamatan, biarlah mereka yang antar ke rumah-rumah masyarakat yang membutuhkan," terang Rodhial Huda.

Rodhial Huda juga memberikan sedikit tausiah keagamaan terkait mencari pahala ibadah saat mencari rezeki. Menurutnya, mencari rezeki suatu ibadah kalau niatnya tulus untuk menafkahi keluarga.

Dirinya juga mengingatkan, bahwa hidup seseorang akan hilang rasa nikmat dalam diri apabila melenceng dari jalan Allah. Untuk itu, dirinya mengajak para jamaah yang hadir untuk terus berjalan di jalan yang telah ditentukan oleh Allah SWT.

Selain itu, dirinya juga menyinggung tentang peran pemerintah daerah dalam mengatur kebijakan daerah yang tujuannya untuk mensejahterakan kehidupan masyarakat.
 
Kegiatan dilanjutkan dengan ceramah agama oleh Ustadz Ngatourrahman Ss, yang mengulas kembali apa yang disampaikan oleh Wakil Bupati Natuna, Rodhial Huda.

Ngatourrahman mengatakan, apa yang disampaikan oleh Rodhial Huda merupakan gambaran bahwa Wakil Bupati Natuna merupakan seorang umroh dan ulama. (IK/Nard).

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel