Rutan Karimun bersama Kanwil Kemenkumham Kepri Lakukan Study Tiru ke Kanwil Kemenkumham Bali - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Rutan Karimun bersama Kanwil Kemenkumham Kepri Lakukan Study Tiru ke Kanwil Kemenkumham Bali

Rutan Karimun bersama Kanwil Kemenkumham Kepri Lakukan Study Tiru ke Kanwil Kemenkumham Bali
Rombongan Rutan Karimun bersama Kanwil Kemenkumham Kepri saat study tiru ke Kanwil Kemenkumham Bali, Selasa (5/3/2024) (Pri / Infokepri.com)



By Posman

KARIMUN, Infokepri.com - Rombongan Rutan Karimun yang dipimpin langsung oleh Kepala Rutan bersama Kepala KPR serta staf dari masing-masing subsi melakukan kunjungan kerja study tiru ke Kanwil Kemenkumham Bali dan Kanim Kelas I TPI Denpasar.

Sejak tahun 2020 lalu,  Kanim Kelas I TPI Denpasar sudah menyabet predikat Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM).

Selain Rutan Karimun, Satker yang ikut dalam kegiatan ini yaitu Kanwil Kemenkumham Kepri, Lapas Batam, Rutan Batam, Rupbasan Tanjunpinang, LPKA Batam dan LPP Batam.



Dikesempatan itu, rombongan diberi kesempatan untuk bertanya, berdiskusi terkait apa yang kurang dan apa yang belum diketahui oleh masing-masing Satker tentang kiat-kiat sukses menghadapi pembangunan ZI menuju WBK / WBBM.

Setelah sesi tanya jawab rombongan diajak untuk berkeliling melihat-lihat area pelayanan publik yang menjadi salah satu penilaian pembangunan ZI.

Kepala Rutan Karimun, Arjiunna berharap dengan adanya study tiru ini Rutan Karimun dapat menyusul Kanim Kelas I TPI Denpasar meraih predikat WBBM. (Pri)


Editor : P Sipayung

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel