Ketua DPRD Tanjungpinang Terima Audensi Pengurus PWI Tanjungpinang Terkait Peringatan HPN 2026 - Info Kepri .post-body img { display: block; margin: 0 auto; max-width: 100%; height: auto; } -->

Ketua DPRD Tanjungpinang Terima Audensi Pengurus PWI Tanjungpinang Terkait Peringatan HPN 2026

Ketua DPRD Tanjungpinang Terima Audensi Pengurus PWI Tanjungpinang Terkait Peringatan HPN 2026
Ketua DPRD Tanjungpinang, Agus Djurianto foto bersama dengan pengurus PWI Tanjungpinang di Kantor DPRD Tanjungpinang, Selasa (7/1/2026) (Foto : Ist/Infokepri.com). 

TANJUNG PINANG, Infokepri.com – Ketua DPRD Tanjungpinang, Agus Djurianto  menerima audensi pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Tanjungpinang  di Kantor DPRD Tanjungpinang, Selasa (7/1/2026). 

Audensi ini membahas persiapan sejumlah kegiatan dalam rangka memperingati HPN 2026.

Dalam audensi itu, Agus Djurianto mengatakan pihaknya sangat mendukung  pelaksanaan kegiatan Hari Pers Nasional (HPN) 2026  yang akan digelar di Provinsi Banten.

 “Mengingat waktu persiapan yang relatif singkat, kami dari DPRD bersama Wali Kota Tanjungpinang siap mendukung dan mensupport kegiatan HPN 2026 ,” tegas Agus.

Selanjutnya  Agus Djurianto mengapresiasi peran PWI dalam menjaga profesionalisme dan kemitraan dengan pemerintah daerah.

Kader PDI Perjuangan ini, berharap agar audensi ini dapat memperkuat sinergi antara insan pers dan lembaga legislatif dalam mendukung kegiatan positif serta penguatan peran pers di Kota Tanjungpinang.

Sebelumnya, Ketua PWI Tanjungpinang, Suhardi menyampaikan bahwa peringatan HPN akan diisi dengan berbagai kegiatan yang melibatkan masyarakat dan insan pers. 

Rangkaian kegiatan tersebut antara lain lomba menulis jurnalistik, lomba fotografi, bakti sosial, senam sehat, hingga puncak acara berupa pemberian penghargaan kepada sahabat pers.

Selain kegiatan lokal, Suhardi juga menjelaskan bahwa peringatan Hari Pers Nasional secara nasional akan dipusatkan di Provinsi Banten.

“Untuk rangkaian kegiatan HPN di Tanjungpinang, rencananya akan dilaksanakan senam sehat di Lapangan Pamedan serta berbagai kegiatan lainnya yang sedang kami persiapkan,” ujar Suhardi. (Par)

Editor : Posman


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel