Seekor Ikan Paus Ditemukan Tewas Terapung di Hutan Bakau - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Seekor Ikan Paus Ditemukan Tewas Terapung di Hutan Bakau


KARIMUN, Infokepri.com
– Seekor bangkai ikan Paus ditemukan nelayan terapung di hutan bakau diperairan Desa ngal Kecamatan Durai, Kabupaten Karimun,  Minggu (06/10/2019)

Penemuan bangkai ikan Puas yang terapung dibakau- bakau tersebut dibenarkan oleh Camat Durai Chaidir, saat dikonfirmasi oleh realitasnews.com.

“Pertama kali yang menemukan bangkai ikan paus tersebut adalah nelayan, pada Kamis kemarin, karena terlalu berat bangkai ikan paus itu dibiarkan begitu saja, namun sekarang sudah hanyut dibawa arus ke perairan Sanglar Kecamatan Ungar, "kata Chaidir

"Diperkirakan bangkai ikan tersebut sudah mati beberapa hari lalu,mungkin karena arus serta angin kencang makanya tersangkut dipohon- pohon bakau di desa Ngal, diperkirakan bobot beratnya sekitar  6 - 7 ratus kilogram," terang Chaidir

" Namun sampai saat ini belum diketahui pasti jenis Paus apa bangkai ikan tersebut," tambahnya.

Sementara itu petugas UPTD perikanan Kecamatan Durai saat dihubungi mengatakan mengetahui bangkai ikan paus itu dari media sosial fecebook dan tidak ada warga yang memberitahu penemua Bangkai Paus tersebut.

"Kita cuma mengetahui dari Fecbook, karena tidak ada pihak atau perangkat Kecamatan maupun pihak warga yang melapor sama kita," katanya.

Ijan selaku pegawai UPTD Perikanan Durai mengatakan dirinya sangat menyayangkan karena tidak ada pemberitahuan kepada pihaknya karena apa bila hancur bangkai ikan itu kan banyak bakteri tentu akan mencemari laut.

(RN/Jup)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel