Digelar 4 Hari, Bupati Lingga Hadiri Jemputan Kenduri Kampung Bunda Tanah Melayu - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Digelar 4 Hari, Bupati Lingga Hadiri Jemputan Kenduri Kampung Bunda Tanah Melayu

Digelar 4 Hari, Bupati Lingga Hadiri Jemputan Kenduri Kampung Bunda Tanah Melayu
Suasana Kegiatan Jembutan Makan Berhidang Kenduri Bunda Tanah Melayu di Lingga (Foto by ist/infokepri)

LINGGA, Infokepri.com - Bupati Lingga, Muhammad Nizar didampingi Ketua TP-PKK Kabupaten Lingga, Maratusholiha Nizar menghadiri jemputan Makan Berhidang, dan Do'a bersama.

Jemputan tersebut, dalam rangkaian kegiatan Kenduri Kampung Bunda Tanah Melayu, yang dilaksanakan di Gedung Lembaga Adat Melayu Kabupaten Lingga Kepulauan Riau.

Kenduri Kampung Bunda Tanah Melayu ini akan diramaikan dengan berbagai kegiatan budaya yang dapat dinikmati, ditonton, dan diikuti oleh masyarakat luas, khususnya Lingga.

Pada perhelatan tersebut akan dipertunjukkan teater bangsawan yang akan disuguhkan oleh kelompok Sanggar Sri Mahkota Lingga, dan Bangsawan Diram Perkasa Sungai Buluh, keduanya berasal dari Kabupaten Lingga. Selain dua sanggar bangsawan dari Lingga, Bangsawan Indera Perkasa Penyengat juga akan ambil bagian untuk menghibur masyarakat Lingga.

Teater tradisional Mak Yong dari Sanggar Warisan Bintan, Pak Pung Medan, serta penampilan sanggar-sanggar seni Kabupaten Lingga, juga akan turut meramaikan Kenduri Kampung Bunda Tanah Melayu tersebut.

Pada Kenduri Budaya ini juga terdapat perlombaan Lagu Melayu dan Silat Pengantin Melayu Berpasangan.

Terkait kegiatan, Kepala Badan Pelestarian Kebudayaan Wilayah IV Riau dan Kepulauan Riau Jumhari menyampaikan bahwa kenduri Kampung Bunda Tanah melayu akan dilaksanakan pada tanggal 20 - 23 September 2023, di halaman Kantor Bupati Daik Lingga.

Do'a bersama juga ditujukan untuk masyarakat Rempang Batam, "Semoga Allah bisa menunjukkan solusi terbaik kepada saudara-saudara kita disana, dan dalam kondisi yang tetap kondusif," terangnya, (20/9).

Lanjutnya, terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Lingga atas kerjasama dan dukungannya, sehingga kegiatan ini dapat berlangsung untuk mendorong upaya kemajuan kebudayaan.

"Terimakasih, karena Kabupaten Lingga, adalah penyumbang terbesar untuk pengetahuan Warisan Budaya Tak Benda di Provisi Kepulauan Riau," terangnya.

"Mudah - mudahan program-program seperti ini tentu dapat berkelanjutan, dan ekosistem terkait dengan upaya kemajuan kebudayaan terus menjadi bagian yang tidak terpisahkan dalam upaya pembangunan termasuk pembangunan di Kabupaten Lingga," pungkasnya.

Turut hadir pada kegiatan, Sekretaris Daerah Kabupaten Lingga, Asisten, Staff Ahli Bupati Lingga, Forkopimda, Ketua LAM, Ketua MUI, Kepala dan perwakilan OPD, Camat, Lurah, Tokoh adat, Tokoh Masyarakat, serta undangan lainnya yang hadir. (syafrudin)


Editor : Andi Pratama

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel