Babinsa Bandarsyah Hadiri OSMANSANA Ke -5, Berikut Daftar Sekolah yang Meraih Juara
Selasa, Oktober 03, 2023
Suasana Babinsa Kelurahan Bandarsyah (No.1 dari Kanan) Pada saat Kegiatan (Foto by ist/infokepri) |
NATUNA, Infokepri.com - Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kelurahan Bandarsyah, Serda Yuniaro Zebua, menghadiri undangan Penutupan OSIS Madrasah Aliyah Negeri 1 Natuna (OSMANSANA) Ke-5 MAN 1 Natuna dan Milad MANSANA Ke-32 Tahun 2023, di Sekolah MAN 1 Ranai, Kelurahan Bandarsyah, Kecamatan Bunguran Timur.
Terkait kegiatan, Serda, Yuniaro Zebua menyampaikan bahwa OSMANSANA digelar rutin setiap tahun, dan tahun ini merupakan kegiatan OSMANSANA Ke-5.
OSMANSANA, digelar sejak tanggal 24 September hingga 01 Oktober 2023, mempertandingkan beberapa kegiatan, diantaranya pertandingan bola volly putra dan putri, lomba Syarhil Qur'an, duet lagu Melayu, dan lomba teknologi tepat guna.
"Pada kegiatan diikuti 23 Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan MTS se-Kabupaten Natuna," tetangnya, (2/10).
Berikut sekolah yang meraih juara, dari seluruh kegiatan yang dipertandingkan, diantaranya :
Lomba Bola Voli
Putra:
Juara I : MTS Bhakti Natuna
Juara II : SMPN 1 Seluan
Jurara III : SMPN 1 Bunguran Batubi
Putri:
Juara I : SMPN 3 Bunguran Timur.
Juara II : SMPN 2 Bunguran Timur.
Jurara III : MTSN 3 Natuna.
Lomba Syarhil Qur'an.
Juara I : MTSN 2 Natuna.
Juara II : MTS IBNU Rusyd.
Jurara III : SMPN 1 Bunhuran Tengah.
Lomba Duet Lagu Melayu.
Juara I : MTSN 2 Natuna.
Juara II : SMPN 1 Bunguran Timur.
Jurara III : SMPN 2 Bunguran Timur.
Lomba Teknolgi Tepat Guna.
Juara I : MTSN 3 Natuna.
Juara II : Mtsn 2 Natuna.
Jurara III : SMPN 1 Bunguran Timur.
Juara umum dalam kegiatan OSMANSANA ke-5 ini jatuh kepada MTSN 2 Ranai. Pemenang dalam kegiatan Osmansa mendapatkan hadian berupa Piala, Piagam serta uang pembinaan sesuai dengan urutan juara.
Hadir pada kegiatan, Asisten I Pemerintahan Khaidir SE, Kepala Kantor Kemenag Natuna H.Budi Dermawan,S.Ag, M.Sy, Trantibum Kelurahan Bandarsyah Herman, Ketua Komite MAN 1 Natuna Zurina, Bhabinkamtibmas Kelurahan Bandarsyah Brigadir M Teguh P, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Alumni MAN 1 Natuna. (Nard)
Editor : Andi P