Komisi IV DPRD Batam Harapkan Pemko Batam Perbanyak Pemasangan Alat Tapping Box - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Komisi IV DPRD Batam Harapkan Pemko Batam Perbanyak Pemasangan Alat Tapping Box


BATAM, Infokepri.com – Pemko Batam telah memasang 300 titik alat tapping box di restoran, hotel dan kedai kopi. Alat tapping box itu fungsinya untuk merekam transaksi agar Pemko Batam dapat mengetahui penghasilan di restoran itu sehingga dapat diketahui berapa pendapatan pajak dari restoran tersebut.

Sejumlah anggota DPRD Kota Batam menilai pemasangan alat tapping box itu belum tepat sasaran. Seperti diungkapkan oleh Sekretaris Komisi IV DPRD Kota Batam, Udin P Sihaloho mengatakan pemasangan alat tersebut masih belum maksimal untuk menambah pendapatan Pajak Asli Daerah (PAD) walaupun sudah dipasang di beberapa tempat usaha yang ada di Batam.
 
Ia menyebutkan pemasangan tapping box harus ditambah, seperti untuk di kedai kopi Morning Bakery  yang sudah memiliki 13 outlet dengan omset penjualan per hari diperkirakan mencapai Rp 7 juta,- 
 
“Saya menanyakan untuk  pendapatan pajak sektor kedai kopi itu seperti apa, seperti Morning Bakery, yang sampai sekarang belum terpasang tapping box,” kata Udin ketika ditemui sejumlah awak media, Kamis (1/11/2018).
 
Ia berharap agar Pemko Batam memasang tapping box di Morning Bakery atau direstoran lainnya yang memiliki pengunjung yang tinggi agar dapat menambah pendapatan daerah Kota Batam. (SK/Pay)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel