Babinsa Yuniaro Zebua Memonitoring Pendistribusian BPNT PPKM - Info Kepri -->
Trending News
Loading...

Babinsa Yuniaro Zebua Memonitoring Pendistribusian BPNT PPKM

Babinsa Yuniarso Zebua Memonitoring Pendistribusian BPNT PPKM
Babinsa Kelurahan Bandarsyah Serda Yuniaro Zebua, bersama Keluarga Penerima Manfaat dan Anggota Polres Natuna di Warung Hermansyah, Jalan Soebrantas, Kelurahan Bandarsyah, Kecamatan Bunguran Timur, Kamis (21/04/2022)  (Fhoto : Bernard Simatupang).

NATUNA, Infokepri.com - Babinsa Kelurahan Bandarsyah, Serda Yuniaro Zebua, Personil Koramil 01/Ranai Kodim 0318/ Natuna, melakukan monitoring pendistribusian Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) PPKM bertempat di Warung Hermansyah, Jalan Soebrantas, Kelurahan Bandarsyah, Kecamatan Bunguran Timur, Kamis (21/04/2022).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kasi PPKS Kelurahan Bandarsyah Agus Suroso, TKSK Kecamatan Bunguran Timur Saiful, Perwakilan Bank Mandiri Cabang Ranai Dedi Maryanto, Bhabinkamtibmas Kelurahan Bandarsyah Brigadir M Teguh, dan masyarakat penerima bantuan.

Pendistribusian Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) PPKM merupakan bantuan dari Kementerian Sosial RI yang disalurkan melalui Bank Mandiri Cabang Natuna di wilayah Kelurahan Bandarsyah, Kecamatan Bunguran Timur.

Program ini merupakan salah satu upaya pemerintah untuk menanggulangi kemiskinan nasional bagi Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS).

Dalam kesempatan tersebut, Babinsa Kelurahan Bandarsyah, Serda Yuniaro Zebua melakukan monitoring untuk melakukan pengamanan dan penerapan protokol kesehatan dalam rangka menghindari lonjakan kerumunan guna mengantisipasi dan menekan angka penularan Covid-19.

Adapun jumlah penerima bantuan BPNT PPKM di Kelurahan Bandarsyah sebanyak 209 KK. Masing-masing kepala keluarga mendapat sembako dengan nominal bantuan seharga Rp 200.000, diantaranya :

- 10 kg beras Bulog Rp 95.000
- 1 papan telor Rp 49.000
- 1/2 kg ayam potong Rp 23.000
- 1/2 kg kacang tanah Rp 13.000
- 1/2 kg kentang Rp 10.000
- tahu1 + tempe 1 Rp 10.000

Masing-masing Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dapat mengambil kebutuhan bahan-bahan pokok tersebut di warung yang telah ditentukan yaitu di warung Hermansyah.

Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat yang miskin dan yang terdampak virus Covid-19.

Di tempat terpisah, Dandim 0318/Natuna, Letkol Inf Hasbul Hasyiek Lubis mengatakan, kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian TNI untuk membangun kerukunan dan toleransi dalam kehidupan bermasyarakat, salah satunya dengan melakukan silaturrahmi, monitoring, pendampingan, pengamanan, dan  komunikasi sosial.

"Selain itu dapat berguna untuk mencari solusi bersama guna  memudahkan masyarakat dan Babinsa dalam menghadapi masalah yang ada sehingga dapat ditangani dengan mudah," kata Hasbul Hasyiek Lubis. (IK/Nard).


   = DARI NATUNA UNTUK INDONESIA =

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel